Luhut Binsar Panjaitan: Orang Batak Perlu Lebih Kompak

JAKARTA, Kalderakita.com - Saat berbicara di depan khalayak orang-orang Batak di acara ‘Pertemuan Kasih Pemerhati HKBP’ di Sopo DEL, Mega Kuningan, Jakarta, Menteri Koordinator (Menko) bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, berkali-kali berpesan agar orang Batak menjaga kekompakan.

Menurutnya tanpa itu kesuksesan akan sulit diraih. Dia juga menekankan pentingnya untuk tak berlama-lama saling boxing. Ini barangkali merujuk pada para pengacara top Batak yang kerap berseteru membela klien sehingga menjadi sorotan media.

Luhut yang berbicara selama 11 menit di hadapan sekitar 150 orang dari berbagai puak ini pandai juga bergurau sehingga sering mengundang tawa dan applause. Seorang peserta nyeletuk membenarkan apa yang disampaikan Luhut terutama saat ia menyebut, jangan terlalu merasa hebat sendiri. 

Berikut ini paparan lengkap sang jenderal pensiunan yang berasal dari pasukan elit Kopassus dan  telah mengecap banyak pendidikan militer dalam dan luar negeri seperti AS, Inggris, bahkan Jerman.